Pastikan Keadaan Aman Dan Kondusif, Kontrol Lingkungan Dan Pengarahan Rutin Dilaksanakan Di Lapas Singkawang



Singkawang - Senin (26/09)

Pastikan Keadaan Aman Dan Kondusif, Kontrol Lingkungan Dan Pengarahan Rutin Dilaksanakan Di Lapas Singkawang


Sebagai langkah menjaga keamanan dan ketertiban di dalam Lapas Singkawang. Plh. Kalapas Singkawang bersama Kepala KPLP Lapas Singkawang melakukan kontrol lingkungan serta berikan pengarahan warga binaan kepada warga binaan. Kontrol dan pengarahan juga dilakukan oleh setiap Pejabat Struktural, Komandan Jaga, Anggota Jaga dan seluruh Petugas Lapas Singkawang tanla terkecuali.


Kegiatan ini selalu dilakukan secara rutin dan insidentil guna menjaga keadaan lingkungan Lapas Singkawang agar tetap aman dan kondusif. Poin penting yang selalu disampaikan berulang-ulang tanpa bosannya ketika memberikan pengarahan kepada warga binaan adalah untuk mematuhi segala tata tertib yanh berlaku di Lapas Singkawang.


Kemudian ikuti kegiatan pembinaan yang diberikan secara sungguh-sungguh, pemerintah sudah memfasilitasi kegiatan yang diperlukan dalam membina warga binaan. Agar pembinaan dapat berjalan dengan lancar serta merasakan manfaatnya, kesadaran warga binaan untuk mengikuti secara serius penting diwujudkan.


Seluruh kegiatan pembinaan tersebut tidak dipungut biaya, kemudian bagi warga binaan yang memiliki keluhan kesehatan dapat segera langsung konsultasi ke perawat Lapas Singkawang yang ada di Klinik Lapas. Itulah beberapa point penting yang selalu diberikan saat pengarahan kepada warga binaan.

Kanwil Kemenkumham Kalbar

@Kemenkumham_RI

@DITJEN_PAS

@kumham_kalbar

@divpaskalbar

#KumhamPasti

#KumhamKalbar

Posting Komentar

0 Komentar