Upacara Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-58 Di Lapas Singkawang



Singkawang - Rabu (27/04)

Upacara Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-58 Di Lapas Singkawang

Upacara diikuti secara virtual melalui media zoom meeting. Dalam menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-58, Lapas Singkawang melakukan serangkaian kegiatan yang juga dilakukan oleh seluruh Kanwil dan Unit Pelaksana Teknis Kemenkumham se-Indonesia.

Dalam amatnya, Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H. Laoly menginteruksikan kepada seluruh Jajaran dan Petugas Pemasyarakatan untuk memiliki komitmen yang kuat secara bersama dalam memberikan kontribusi yang positif dibidang Hukum Dan HAM, sesuai dengan tema Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-58 yaitu “Pemasyarakatan PASTI dan BerAKHLAK mewujudkan Indonesia Maju”. Lakukan koordinasi secara internal maupun dengan instansi terkait dalam menyelesaikan permasalahan yang ada, wujudkan Pemasyarakatan yang PASTI (Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, Inovatif).

Kegiatan-kegiatan yang dilakukan dalam menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-58 adalah Donor Darah, One Day, One Prison's Product, One Day, One Prison's Product , Webinar TI (Teknologi Informasi) Pemasyarakatan, Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan, Bakti Sosial, Razia Gabungan Bersama Aparat Penegak Hukum TNI, Polri dan BNN, serta Kegiatan Bersih-bersih lingkungan kantor.


Kanwil Kemenkumham Kalbar

@Kemenkumham_RI

@DITJEN_PAS

@kumham_kalbar

@divpaskalbar

#KumhamPasti

#HBP58

#KumhamKalbar

Posting Komentar

0 Komentar