Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Singkawang mengadakan Kegiatan Pelatihan dan Penguatan Kader Kesehatan pada Warga Binaan



Singkawang (26/08) - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Singkawang mengadakan Kegiatan Pelatihan dan Penguatan Kader Kesehatan pada Warga Binaan. Kegiatan ini diikuti oleh sebanyak 10 orang warga binaan, mendapat pelatihan dan penguatan mengenai kesehatan. kegiatan ini dipimpin oleh Kasubsi keperawatan, Sudaryan, yang juga menjadi pemateri.

Kegiatan ini merupakan upaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di Lapas Kelas IIB Singkawang. 10 Orang Kader Kesehatan ini diharapkan mampu menjadi teladan bagi WBP yang lain, upaya deteksi dini dan respon cepat informasi kesehatan baik penyakit menular atau membahayakan, sekaligus pendampingan bagi yang warga binaan lain yang sedang menderita sakit di dalam Lapas.

Pembentukan kader kesehatan dan pemberian informasi kesehatan ini juga merupakan salah satu tindakan yang dapat membimbing sekaligus mengontrol para Warga Binaan sehingga dapat sedikit demi sedikit merubah pola perilaku yang tidak sehat.

#KumhamPasti #KumhamKalbar #KalbarPastiMantap #MenpanRB Kanwil Kemenkumham Kalbar Pria Wibawa Lapas Singkawang


Posting Komentar

0 Komentar