Warga Binaan Kristiani Lapas Singkawang Rayakan Paskah Bersama


Singkawang(03/05) Sebanyak 19 Orang Warga Binaan Lapas Singkawang yang beragama kristiani melaksanakan ibadah paskah bersama di Gereja Lapas Singkawang. Paskah bersama kali ini dipimpin oleh Romo Yosef Astono Aji, AFMCap dan perwakilan Legio Maria dari Paroki ST. Fransiskus Asisi Singkawang. Kegiatan Paskah di ini merupakan bentuk pemenuhan hak bagi Warga Binaan dalam hal kerohanian umat kristen dan bertujuan untuk memaknai pengorbanan Tuhan Yesus Kristus bagi umatnya.

Hari Paskah dimaknai sebagai hari pengampunan umat Kristiani karena telah rela meninggalkan dunia demi menyelamatkan hidup umat-Nya. Paskah adalah Peringatan akan kematian Yesus yang telah menebus dosa kita serta kebangkitanNya yang memberikan pengharapan baru bagi kita semua. Maka dari itu, momentum ibadah perayaan Paskah ini diharapkan kepada kita juga WBP pada khususnya agar tidak melakukan pelanggaran kembali dikarenakan sebuah penebusan yang mahal oleh Kristus sang pembawa damai.

#KumhamPasti #KumhamKalbar #KalbarPastiMantap #MenpanRB Kanwil Kemenkumham Kalbar Pria Wibawa Lapas Singkawang



Posting Komentar

0 Komentar